SIDANEGARA YANG MAJU, MANDIRI, AMAN DAN TERTIB MENUJU MASYARAKAT YANG ADIL MAKMUR, SEJAHTERA DAN BERAKHLAK MULIA

Artikel

Apa itu SDGs Desa dan 18 Tujuannya

16 Februari 2021 09:41:06  DWI PRASETIA  26.193 Kali Dibaca 

Apa itu SDGs Desa dan 18 Tujuannya

Dana Desa yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara kembali di tahun 2021. Prioritas Dana Desa Tahun 2021 diarahkan untuk program atau kegiatan percepatan pencapaian SDGs Desa sebagaimana tercantum dalam BAB II pasal 5 Permendes PDTT Nomor 13 tahun 2021 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2021.

Namun masih banyak perangkat desa dan masyarakat yang belum tahu apa itu SDGs Desa. Disini admin Berbagi Desa akan mencoba sedikit mengurai tentang SDGs Desa.

SDGs Desa adalah upaya terpadu mewujudkan Desa tanpa kemiskinan dan kelaparan, Desa ekonomi tumbuh merata, Desa peduli kesehatan, Desa peduli lingkungan, Desa peduli pendidikan, Desa ramah perempuan, Desa berjejaring, dan Desa tanggap budaya untuk percepatan pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Maksud pembangunan berkelanjutan adalah pembangunan Desa untuk pemenuhan kebutuhan saat ini dilakukan tanpa mengorbankan pemenuhan kebutuhan generasi Desa di masa depan.            

Untuk mengoperasionalkan tujuan pembangunan Desa yang dimandatkan oleh Undang-Undang Desa, maka penggunaan Dana Desa diprioritaskan untuk mewujudkan 8 (delapan) tipologi Desa dan 18 (delapan belas) tujuan SDGs Desa sebagai berikut:

1. Desa tanpa kemiskinan dan kelaparan

SDGs Desa 1: Desa tanpa kemiskinan; dan

SDGs Desa 2: Desa tanpa kelaparan.

 

2. Desa ekonomi tumbuh merata

SDGs Desa 8: pertumbuhan ekonomi Desa merata;

SDGs Desa 9: infrastruktur dan inovasi Desa sesuai kebutuhan;

SDGs Desa 10: desa tanpa kesenjangan; dan

SDGs Desa 12: konsumsi dan produksi Desa sadar lingkungan.

 

3. Desa peduli kesehatan

SDGs Desa 3: Desa sehat dan sejahtera;

SDGs Desa 6: Desa layak air bersih dan sanitasi; dan

SDGs Desa 11: kawasan permukiman Desa aman dan nyaman.

 

4. Desa peduli lingkungan

SDGs Desa 7: Desa berenergi bersih dan terbarukan;

SDGs Desa 13: Desa tanggap perubahan iklim;

SDGs Desa 14: Desa peduli lingkungan laut; dan

SDGs Desa 15: Desa peduli lingkungan darat.

 

5. Desa peduli pendidikan

SDGs Desa 4: pendidikan Desa berkualitas.

 

6. Desa ramah perempuan

SDGs Desa 5: keterlibatan perempuan Desa.

 

7. Desa berjejaring

SDGs Desa 17: kemitraan untuk pembangunan Desa.

 

8. Desa tanggap budaya

SDGs Desa 16: Desa damai berkeadilan; dan

SDGs Desa 18: kelembagaan desa dinamis dan budaya desa adaptif

 

Untuk pencapaian SDGs Desa sendiri dimasa pandemi Covid-19 ini tidaklah mudah, maka dari prioritas dana desa tahun 2021 untuk membiayai program atau kegiatan yang mendukung pencapaian 10 (sepuluh) SDGs Desa yang berkaitan dengan kegiatan pemulihan ekonomi nasional, program prioritas nasional, dan adaptasi kebiasaan baru. 10 (sepuluh) SGDs Desa tersebut adalah:

 

1.       Desa tanpa kemiskinan;

2.       Desa tanpa kelaparan;

3.       Desa sehat sejahtera;

4.       keterlibatan perempuan Desa;

5.       Desa berenergi bersih dan terbarukan;

6.       pertumbuhan ekonomi Desa merata;

7.       konsumsi dan produksi Desa sadar lingkungan;

8.       Desa damai berkeadilan;

9.       kemitraan untuk pembangunan Desa; dan

10.   kelembagaan Desa dinamis dan budaya Desa adaptif.

11.   Demikian sedikit penjelasan tentang apa itu SDGs Desa dan 18 tujuannya, Semoga bermanfaat. Silakan dishare untuk semua.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Sidanegara RT 01 RW 06
Desa : Sidanegara
Kecamatan : Kaligondang
Kabupaten : Purbalingga
Kodepos : 53391
Telepon : 082328371818
Email : sidanegaraklg@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:299
    Kemarin:614
    Total Pengunjung:1.396.127
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:13.59.0.231
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

27 Oktober 2020 | 61.558 Kali
Form Nikah N1 - N7 Terbaru
18 Februari 2021 | 30.297 Kali
Pembangunan Desa, tahapannya bagaimana???
14 Juli 2022 | 15.199 Kali
Aturan Pemberian Nama Anak 
03 Januari 2022 | 7.852 Kali
PANCA PRASETYA KORPRI
19 Februari 2021 | 7.838 Kali
Optima Purbalingga, Layanan Online Pembuatan dokumen Adminduk.
15 September 2020 | 5.356 Kali
SK Dirjen Bimis No 473 Tahun 2020 Tentang Juknis Pencatatan Pernikahan
19 Februari 2021 | 2.241 Kali
KIP Kuliah, 5 hal yang perlu kamu tau....

Absensi Perangkat

Hari Mulai Selesai
Senin 07:30:00 16:00:00
Selasa 07:30:00 16:00:00
Rabu 07:30:00 16:00:00
Kamis 07:30:00 16:00:00
Jumat 07:30:00 15:00:00
Sabtu Libur
Minggu Libur

 Jam Kerja

  • Hari Mulai Selesai
    Senin 07:30:00 16:00:00
    Selasa 07:30:00 16:00:00
    Rabu 07:30:00 16:00:00
    Kamis 07:30:00 16:00:00
    Jumat 07:30:00 15:00:00
    Sabtu Libur
    Minggu Libur